Pages

Tuesday, February 24, 2009

Industri Rambut Palsu Lakukan Efisiensi

24/02/2009

https://tekno.kompas.com/read/2009/02/24/03373531/industri.rambut.palsu.lakukan.efisiensi.


PURBALINGGA,RABU-Krisis keuangan global mulai berdampak terhadap industri rambut palsu atau wig dan bulu mata palsu di Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah. Hingga saat ini sebagian besar industri ini belum mendapat kontrak baru ekspor dari pembeli di luar negeri.

Padahal, bulan Maret ini sebagian besar kontrak lama sudah berakhir. Mereka pun mulai berancang-ancang mengambil langkah efisiensi.

”Sekarang masa yang sangat prihatin bagi kami. Belum ada industri yang mendapat kontrak baru, padahal Maret ini kontrak sudah selesai,” kata Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Purbalingga Saryono, Senin (23/2) di Purbalingga.

Di Purbalingga terdapat 18 industri wig dan bulu mata palsu yang sebagian besar berstatus penanaman modal asing. Belasan industri tersebut mempekerjakan sekitar 25.000 karyawan. Selain itu, juga terdapat sekitar 250 industri yang sama untuk skala menengah, kecil, dan rumah tangga di daerah ini.

Secara total, jumlah tenaga kerja yang diserap subsektor industri wig dan bulu mata palsu sebanyak 60.000 orang. Menurut Saryono, kondisi yang paling memprihatinkan dialami oleh industri wig. Pasalnya, selain belum ada kontrak baru, permintaan pasar untuk produk ini terus menurun.

”Wig itu bukan produk habis pakai. Dalam kondisi krisis seperti sekarang, konsumen membatasi pembelian dan memanfaatkan wig yang lama. Berbeda dengan produk bulu mata yang habis pakai. Jadi, permintaan cenderung tetap,” papar dia.

AS tujuan utama ekspor Bila tak ada kontrak baru dari pembeli di luar negeri, hal tersebut akan membuat industri wig dan bulu mata palsu di Purbalingga dalam kesulitan besar. Sebab, tujuan utama penjualan produk mereka selama ini adalah luar negeri, terutama Amerika Serikat.

Saryono mengatakan, sampai saat ini belum ada rencana pemutusan hubungan kerja besar- besaran di industri wig dan bulu mata palsu di Purbalingga ini. Namun, dia memastikan langkah efisiensi mau tidak mau tetap harus diambil untuk menyelamatkan perusahaan.

”Meskipun ada efisiensi, kami tetap berharap tak ada PHK atau merumahkan karyawan. Kami akan mencari jalan lain,” kata Saryono. Cari peluang lain Kepala Bagian Perekonomian Pemerintah Kabupaten Purbalingga Mukodam mengatakan, untuk mengatasi masalah pasar ekspor di tengah krisis finansial global saat ini, industri wig dan bulu mata palsu di Purbalingga harus dapat mencari peluang ekspor di kawasan lain selain Amerika Serikat.

Selama ini, sebagian besar ekspor ditujukan ke Negeri Paman Sam yang kini mengalami dampak terparah akibat krisis. ”Pasar di kawasan lain, seperti Jepang, Korea Selatan, China, atau negara-negara Timur Tengah perlu dimanfaatkan sebaik-baiknya,” ujarnya.